Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2017

Jembatan Siti Nurbaya

Jembatan Siti Nurbaya terletak di atas sungai Batang Arau Kota Padang Sumatera Barat sepanjang +/- 156 meter. Jembatan berfungsi sebagai jalur perhubungan penting antara Seberang Padang dengan pusat kota Padang. Kenapa bernama jembatan Siti Nurbaya?. Alasannya diambil dari novel klasik yang sudah mendarah daging oleh masyarakat Minangkabau yang merupakan hasil karya yang sangat penomenal dari Marah Rusli. Sebagai akses penting serta penopang lalu lintas masyarakat dan pariwisata, jembatan Siti Nurbaya salah satu ikon penting yang menjadi agenda penting untuk dikunjungi.