Langsung ke konten utama

Rekomendasi Tempat Makan Kaki Lima Di Kota Padang Sumatera Barat Teramai Harga Murah Rasa Enak

Saat berkunjung ke kota Padang Sumbar ada rekomendasi tempat makan kaki lima yang sudah mulai dikenal oleh traveler seluruh dunia sebagai destinasi wisata kuliner lokal yang tentu terasa enak lezat dan gurih. Seluruh lokasi kaki lima ini sudah mulai banyak diperbincangkan di media sosial dan anda harus mencobanya. Untuk harga anda jangan khawatir masih sangat terjangkau bahkan jauh dibawah harga di restoran. Tempat makan kaki lima ini dimulai pada pukul 18:00 hingga tengah malam 24:00. Mudah dijangkau dan termasuk di jalan utama akses penting menuju ke seluruh penjuru kota. Berikut rekomendasinya.

Kawasan Tugu Api Simpang Haru. Poto oleh: cendananews.com

1. Kawasan Jalan Permindo.
Inilah akses penting jalan yang terdekat dengan Pasar Raya Padang. Merupakan jalan yang selalu ramai dan masuk dalam jalur penting angkutan kota di Padang ini pada sore hari sudah berjejer pedagang kaki lima yang siap menunggu kedatangan pembeli. Jenis makanan yang disukai tentu sangat banyak dimulai dari Sate Padang, Bakso, Mie Ayam, Nasi Goreng, Mi Goreng, dan lainnya tersaji di tempat dengan gerobak abang-abang dimulai dari pertigaan jalan dari Pasar Raya sampai dengan Mall Rocky ini bisa anda pilih jenis makanan apa yang akan dicicipi untuk santap malam.

2. Kawasan Patung Api Simpang Haru.
Sekitar Patung Api Simpang Haru ini telah menjelma sebagai tempat makan yang sudah ramai menjelang malam. Menu yang sangat komplit bahkan enak dan khas bisa anda datangi jika anda berada di kota Padang. Lokasi ini akan mulai penuh oleh pedagang dimulai pada pukul 18:00 di depan bekas SMEA 1 atau sekarang dikenal dengan SMK. Gerobak khas identik dengan kaki lima tentu menu yang tersaji cukup variatif dimulai dari Nasi Padang, Lontong Sayur Malam, Sikotang, dan lainnya bisa anda jadikan lokasi makan saat malam datang. Lokasi mangkal pedagang kaki lima ini dimulai dari lampu merah Simpang Haru sampai ke Lakuak Dr Soetomo. Untuk anda yang melakukan buka puasa bulan suci Ramadhan di sekitar ini ada mesjid yang sangat dekat dengan lokasi ini.

3. Kawasan Jalan Perintis Kemerdekaan Jati.
Dari dulu kawasan ini memang tidak pernah sepi karena sangat strategis dekat dengan pusat pendidikan dan kosan anak kuliah serta Rumah Sakit Dr M Djamil menjelma sebagai lokasi paling tepat untuk menikmati menu kaki lima. Untuk jenis makanan ini cukup variatif dan dapat dikatakan selera nusantara. Ada menu Nasi Goreng, Mi Goreng, Pempek Palembang, Sate Padang, Pecel Lele dan Ayam, Soto, dan masih banyak lagi. Tepatnya setelah pertigaan gerbang RS DR M Djamil, Universitas Andalas Fakultas Kedokteran hingga ke ujung Fakultas Kedokteran Gigi. Di lokasi itulah semua wisata kuliner kaki lima bisa anda temukan saat berada di kota Padang Sumbar.

4. Kawasan Jalan Aur Duri Padang Timur.
Setelah anda melewati rel kereta api jika berada dari daerah Gantiang di lokasi ini telah menjelma menjadi tempat makan yang sudah mulai buka dari sore hingga tengah malam. Meskipun baru dan ramainya sekitar tahun 2016 ini sudah menjadi destinasi kuliner penting di kota Padang. Wisata kuliner yang sudah mulai di kenal adalah Sate Padang Bundo, Mie Ayam Baso, Ketoparak, Tahu Berontak, Martabak Bandung, dan lainnya ini sudah bisa anda datangi jika perut keroncongan tempat ini bisa menjadi alternatif pilihan. Untuk masalah harga anda jangan khawatir masih terjangkau dan jauh lebih enak dari menu restoran. Apabila anda jadikan lokasi tempat buka puasa juga ada Mesjid di dekat area ini terutama dekat dengan Sate Bundo bersebelahan dengan rel kereta api.

5. Kawasan Depan Bioskop Raya Padang.
Sekarang ini Pemkot Padang telah membuka tempat hawker food stall yang berada di depan Bioskop Raya sebagai destinasi wisata kuliner di kota Padang. Walaupun masih baru sekitar tahun 2018 ini bisa anda kunjungi sekitar pukul 19:00 sampai tengah malam. Untuk menu cukup variatif dimulai dari Nasi Padang, Nasi Goreng, Mi Goreng, dan lainnya ini telah menanti anda untuk mencicipi hidangan yang telah disediakan oleh pedagang. Untuk memberikan kesan semarak Pemkot juga menyediakan organ tunggal sebagai hiburan saat anda santap malam di lokasi ini.

6. Kawasan Universitas Putra Indonesia Lubeg Padang.
Sebagai pusat pendidikan juga tercipta lokasi tempat makan kaki lima yang sudah dikenal oleh seluruh traveler Indonesia dan dunia untuk mencicipi jenis masakan yang dijual oleh para pedagang. Kawasan ini dikenal dengan nama Lubeg atau Lubuk Begalung sebagai tempat makan yang harus anda datangi. Untuk menunya ada Nasi Padang, Baso, Nasi Goreng, Mi Goreng, dan lainnya sebagai pilihan untuk makan malam. Lokasi yang sangat ramai adalah di dekat tugu dan pintu masuk kampus UPI ini sebagai tempat yang tepat menghilangkan rasa lapar dengan jenis masakan yang akan anda beli untuk menu makan malam. Mesjid yang di dekat area ini sangat bagus yaitu Mesjid Rahmatal Lil'alamin yang berada di dalam kampus UPI.

7. Kawasan Pasar Alai Padang.
Di perempatan lampu merah Pasar Alai baik menuju Ampang atau ke Gunung Pangilun sudah mulai banyak tempat makan yang bermunculan dari urang awak Minang. Sudah menjadi destinasi wisata kuliner yang sudah banyak traveler perantauan yang menikmati hidangan yang dijual oleh pedagang. Cukup bervariasi dimulai dari Nasi Goreng, Mi Goreng, Martabak Mesir, Sate Padang, Martabak Bandung, dan lainnya. Domisilinya ini disekitaran perempatan lampu merah, jadi anda jangan khawatir bingung dimana mau makan enak dan murah harga terjangkau di sekitar Pasar Alai Padang sudah menunggu untuk didatangi oleh anda. Yang paling semarak adalah adanya pedagang pakaian yang berjualan di depan SD di Jalan Gajah Mada arah ke Gunung Pangilun dengan harga murah dan bisa menjadi destinasi shopping belanja.

8. Kawasan Pasar Baru Kampus Limau Manih.
Surganya kuliner juga ada di Kawasan Pasar Baru Limau Manih yang merupakan tempat yang sangat dekat dengan kampus Universitas Andalas. Disekitar pertigaan antara jalan ke Kampus Unand dan ke Bandar Buek ini banyak pedagang yang menjajakan aneka jenis makanan khas dan disukai oleh traveler seluruh dunia dan perantau Minang yang ingi mencicipi hidangan di malam hari. Lokasi ini sebenarnya kawasan tempat mahasiswa berkumpul untuk mencari kuliner yang tentu harganya sangat murah dan terjangkau. Menu yang dijual oleh pedagang adalah Nasi Goreng Lado Hijau, Mi Goreng, Baso, Fried Chicken, Soto, Gorengan, Mi Ayam Baso, dan lainnya. Jadi jika anda dekat dengan kawasan ini bisa datang untuk memilih hidangan mana yang disukai.

9. Kawasan Musem Adityawarman Depan Hotel Inna Muara Padang
Pada malam hari menjelang anda yang dekat penginapan di sekitar Museum Adityawarman bisa mendatangi tempat makan kaki lima ini sebagai destinasi wisata kuliner anda selama di kota Padang. Menu masakan Padang banyak ditemukan di tempat ini yang bisa menjadi menu makan malam anda yang lezat dan gurih. Anda jangan khawatir dengan harga yang murah dan rasa yang mirip dengan masakan rumahan urang awak sudah hadir di kawasan Museum Adityawarman. Jadi jangan terlewatkan menu Padang Ranah Minang ini yang menjadi kuliner penting dalam itinerary perjalanan anda di Sumatera Barat tepatnya di kota Padang yang terkenal rendang daging, aneka olahan gulai, sambel merah atau ijo, dendeng balado, dan lainnya.  

Inilah rekomendasi kawasan tempat makan kaki lima dan ada sebagian yang sudah ada tempat tetapi harganya masih wajar yang ada di kota Padang yang bisa anda jadikan sebagai destinasi Wisata Kuliner yang sudah pasti halal dan penjualnya banyak dari penduduk lokal Minang. Seluruh masakan ini tentu lebih variatif dan harga yang sangat murah terjangkau dan kualitas baik dan enak jos gandos. Pilih kawasan mana yang menjadi destinasi kuliner malam bahkan dijadikan tempat buka puasa selama bulan suci Ramadhan juga bisa terlaksana saat anda berada di kota Padang. Selamat berlibur dan wisata kuliner di Ranah Minang.

Baca juga:

Komentar

Paling Banyak Dibaca Dan Dicari

Panduan Estafet Naik Kereta Dari Bangkok Thailand ke Siem Reap Kamboja Naik Bus

Bangkok ke Siem Reap Kamboja lewat darat kenapa tidak. Cara yang sangat umum dilakukan oleh para backpacker untuk menuju lokasi wisata di negara ini sangat menarik bahkan memiliki pengalaman yang sangat unik untuk diikuti. Saya pernah melakukan perjalanan ini tetapi dari Siem Reap ke kota Bangkok. Kombinasi naik kereta api sampai ke Kamboja pada saat ini belum tersedia karena adanya situasi politik antara kedua negara, pada saat sekarang ini anda harus estafet jika sudah sampai ke perbatasan Thailand dan Kamboja. Jika situasi politi kedua negara bisa baik semoga jalur kereta ini bisa dibuka kembali untuk memajukan pariwisata kedua negara.

Transportasi Terintegrasi MRT Kuala Lumpur Malaysia

Dengan berkembangnya sebuah kota dan sudah penuhnya penduduk yang tinggal di metropolitan kota Kuala Lumpur Malaysia telah tersedia MRT {Mass Rapid Transit} untuk mengangkut seluruh penduduk termasuk wisatawan yang berpindah dari satu tempat ke tempat lain. Transportasi publik MRT ini telah ada di kota Kuala Lumpur Malaysia sebagai tumpuan menghindari kemacetan dan cepat sampai tujuan. Infrastruktur ini merupakan cara yang paling efektif dengan lajur sendiri baik stasiun melayang atau stasiun di dalam tanah. Stasiun yang dibuat inilah menjadi pintu masuk dan keluar seluruh penumpang untuk melangkah ke tujuan akhir masing-masing.

10 Shopping Malls Pusat Perbelanjaan Populer Terkenal Teramai Di Singapore: Penggila Belanja Pasti Mengenal Tempat Ini

Semua turis akan mencari pusat perbelanjaan shopping malls terkenal populer teramai di Singapura akan menjadi destinasi pelengkap di saat perjalanan liburan nanti. Hampir seluruh turis seluruh dunia dan Indonesia akan memilih salah satu mall pusat perbelanjaan ini karena sangat dekat dari pusat kota dan akses transportasi sangat mudah bahkan ada saling berdekatan lokasinya. Negara Singapore merupakan negara yang sangat ramah dengan seluruh turis dunia apalagi Indonesia telah menjadi rumah kedua dan sangat dekat hanya sekitar 2 jam saja dari DKI Jakarta anda telah sampai disana. Bahkan bagi pemilik paspor hijau Indonesia tidak membutuhkan visa cukup stempel paspor saja di pintu imigrasi anda sudah dapat menikmati berkunjung waktu terbatas di negara ini untuk meluruskan penggila shopping anda dengan mudahnya. Pada tulisan ini kami ingin sharing 10 Shopping Malls Pusat Perbelanjaan Populer Terkenal Teramai Di Singapore: Penggila Belanja Pasti Mengenal Tempat Ini. Berikut penjelasan lengk...

Tidur Dan Mandi Di Bandara Internasional Changi Singapura

Mungkin sebagian pilihan seorang backpacker untuk menginap tidur serta ingin mandi di Bandara Internasional Changi Singapore telah banyak wara-wiri sebagai topik yang banyak dicari oleh traveler dengan jadwal penerbangan sangat pagi atau delay berkepanjangan terpaksa harus istirahat leyeh-leyeh tidur sampai jadwal penerbangan siap untuk diikuti. Itulah konsekwensinya mendapatkan tiket murah dari LCC yang harus berkorban menunggu karena jadwal penerbangan yang tersedia dari maskapai tersebut pasti diatas jam 22:00 dan sangat pagi sekali pada jam 05:00 pagi. Sebelum berangkat harus mandi, pada kesempatan ini tulisan ini akan sharing informasinya.

Rekomendasi Souvenir Oleh Oleh Cenderamata Khas Singapore Disukai Oleh Traveler Indonesia

Sebelum pulang ke Indonesia sebaiknya membawa cenderamata souvenir oleh oleh khas Dari Singapura Singapore yang selalu dilakukan oleh traveler Indonesia sebagai cara untuk membagi kebahagian kepada rekan, sahabat, ataupun keluarga berupa benda ataupun makanan sebagai hantaran. Jenis oleh oleh souvenir khas Singapore ini banyak sekali toko yang ada di Singapura menyediakan dengan bentuk yang unik, ukuran, serta harga yang pas untuk sebuah pilihan traveler. Mendapatkan oleh oleh dari Singapura ini yang paling banyak dikunjungi untuk mendapatkannya adalah di Mustafa Center, Little India, Geylang Serai Market, Tekka Market, ataupun di Bugis Street. Keseluruhan tempat ini sangat disukai oleh traveler Indonesia yang bisa sekaligus membeli kebutuhan lainnya sebelum pulang kembali ke tanah air. Apa saja oleh oleh cenderamata souvenir khas dari Singapore yang bisa anda jadikan destinasi shopping belanja untuk membeli pernak pernik kecil yang bisa menjadi sebuah hadiah yang menggembirakan b...

Jangan Lupakan Oleh-Oleh Khas Mesir Sebelum Kembali Pulang Ke Tanah Air

Oleh-oleh khas Mesir sangat kaya unik dan banyak pilihan, pastikan anda harus membawa pulang ke tanah air sebagai kenang-kenangan untuk anda sendiri bahkan hantaran ke saudara atau teman di kantor. Banyak sekali jenis oleh-oleh khas yang dijual tentu yang akan dipilih paling direkomendasikan dan wajib untuk dibeli supaya tidak salah pilih. Apa yang unik di Mesir itu lah menjadi prioritas, berikut kami sampaikan daftar belanjaan saat anda ingin melengkapi traveling di Mesir tepatnya di kota Kairo sebagai pusat berburu oleh-oleh yang tentu saja harga yang sangat kompetitif dan terbaik. Berikut penjelasannya:

Traveler Indonesia Belanja Murah Di Singapore Harus Ke Tempat Ini

Negara yang sangat dekat dengan Indonesia ternyata disukai oleh traveler Indonesia untuk melakukan shopping belanja murah di Singapore sebagai tempat untuk berlabuhnya liburan akhir pekan bahkan cuti tahunan. Rekomendasi ini harus anda ketahui jika tidak anda belum lengkap berlibur ke negeri Merlion ini untuk berbelanja dengan harga yang sangat terjangkau. Sebenarnya untuk murah ini relatif tergantung dari budget yang dipersiapkan apakah tas branded, oleh oleh khas Singapore, hingga belanja perlengkapan make up murah pun juga ada di Singapore. Inilah tempat belanja shopping murah di Singapore yang harus anda ketahui sebelum salah melangkah.

Rencana Liburan Korea Selatan Ke Jepang : Tata Cara Melakukan Penyeberangan Menggunakan Kapal Ferry Dari Terminal Busan ke Fukuoka

Melakukan liburan yang berbarengan seperti Korea Selatan dan Jepang kenapa tidak, untuk menghubungkan kedua negara dapat anda gunakan kapal ferry ataupun kapal cepat yang tersedia di kedua negara. Setelah wara-wiri di medsos sepertinya sangat sedikit informasi yang menjelaskan tata cara lengkap dan informasi bagaimana cara menggunakan kapal ferry penyeberangan untuk melengkapi liburan yang telah dibuat. Ingin kedua negara ini bisa sejalan dalam satu langkah karena letaknya sangat berdekatan dan terhubung dengan kapal penyeberangan.

Panduan Lengkap Menggunakan Kendaraan Umum PO Bus dari Kota Padang ke Tujuan Antar Kabupaten Kota di Sumatera Barat

Rasanya saya perlu membuat sebuah ilustrasi lengkap mengenai panduan lengkap menggunakan kendaraan umum dari kota Padang ke berbagai tujuan di provinsi ini. Pencarian populer di search engine seperti Bukittinggi, Payakumbuh, Padang Panjang, Batusangkar, Pasaman, Pariaman, Air Haji, Painan, Solok, Sawahlunto, Painan, dsb hanya diperlukan petunjuk jelas dan tepat. Setelah saya melihat keyword ini sangat banyak dicari para turis yang ingin berkunjung ke Ranah Minang ini ingin rasanya saya membantu walau hanya berupa tulisan artikel seperti ini. Besar harapan semoga tulisan ini bisa sedikit membantu, dan apabila bermanfaat dapat sharing ke rekan lainnya yang butuh bantuan saat sampai di kota Padang. Di kota Padang untuk terminal bus antar kota yang representatif belum tersedia di satu kompleks, sehinga beberapa tujuan harus terpisah. Tetapi hal ini tidak menyurutkan saya ingin memandu beberapa rekan yang ingin berwisata di Sumatera Barat hanya bermodalkan kendaraan umum untuk sampai k...